-->

4 Alasan Aplikasi BBM Banyak Disukai Pengguna

DroidBuzz.net - Siapa sih yang tidak kenal aplikasi pesan instant BBM® (BlackBerry Massanger) yang dahulu hanya diperuntukan untuk perangkat dari BlackBerry saja, sekarang menjelma menjadi aplikasi pesan instant untuk device Android™ maupun iOS®.

Karena seperti yang kita ketahui bersama bahwa smartphone BalckBerry sendiri sudah kalah jual dengan produk smartphone Android dan iOS yang saat ini masih menguasai pasar gadget. Beralih dari hal tersebut, BBM masih mempunyai banyak pengemar yaitu dari aplikasi pesan instantnya sendiri yang dulu sangat digemari oleh pengguna handphone BlackBerry.

Apa yang membuat BlackBerry begitu menarik?

Akan kita bahas satu persatu pada artikel kali ini, setidaknya saya memiliki pemikiran 4 hal ini yang menjadikan BBM banyak disukai penggunanya.

1. Sejarah Handphone Blackberry 

Dulu sangat digemari oleh pengguna karena keunikannya yang memiliki pesan instant yang hanya bisa digunakan oleh sesama pengguna handphone BlackBerry. Saya ingat sekali dulu banyak orang yang sangat heboh ingin memiliki hanphone BB ini, dan dengan rasa bangga bisa menggunakan handphone tersebut.
Bahkan saat itu para pengguna handphone jadul seperti saya yang menggunakan symbian sangat terkucilkan, namun lambat laun pengguna mulai menyukai smartphone Android dengan segala kemudahannya dan juga gak ribet, dari sana blackberry mulai kehilangan kendali penjualannya.

Dengan sejarah yang sudah memiliki banyak pengguna, BlackBerry tidak ingin kehilangan penggunanya, dari sana balckberry mulai mengembangkan aplikasi BBM menjadi support dengan perangkat Android maupun iOS.

2. Senang Berbagi PIN

Private ID Number (PIN) adalah kombinasi angka dan huruf yang biasanya berjumlah 8 digit yang juga selalu berbeda dengan pengguna yang lain dan tercatat di perusahaan blackberry itu sendiri.

Saya yakin kamu sering mendengar pernyataan berikut :
  • Bagi PIN BBM dong..
  • Bro PIN BBM berapa biar nanti ennak dihubungi..
  • Hey sob, lu punya PIN cewek itu nggak?
Kurang lebih pernyaataan itu yang biasanya kita lontarkan ketika ingin PIN seseorang. Sepertinya hal ini sudah mengakar di masyarakat, jadi setiap yang berhubungan denga PIN selalu disangkut pautkan dengan BBM, inilah yang menjadikan aplikasi ini sangat digemari.

Bahkan tidak hanya dengan PIN kita bisa berbagi kontak BBM kita, kita bisa juga menggukan fitur barcode, jadi hanya dengan scan barcode kita sudah bisa menjadi teman di akses kontak BBM.

3. Lebih Explore Diri

Salah satu yang menjadikan aplikasi ini sangat digemari karena banyak sekali fitur yang bisa explore diri kita seperti mengungkapkan kita sedang situasi bersedih ataupun sedang berbahagia dengan cara mengganti foto profil bahkan bisa membuat status, dan status tersebut hanya dapat dilihat oleh kontak kita saja.

Dan saya rasa kamu pasti ingat kata-kata ini (jika kamu pnegguna BBM) :
Pas ketemu dijalan dan kamu habis update status, "galau bro yah?", "ah, sok tau lo bro", "Gue lihat status loe bro
Itu salah satu momen yang terjadi ketika kamu hoby update status di BBM, dan itu juga menjadikan lebih terbuka dengan teman-teman di BBM kita.

4. Sebagai Tanda Jaringan Bagus

Tidak sedikit dari pengguna BBM yang selalu memanfaatkan status "conected" dari aplikasi tersebut menjadi pertanda bahwa jaringan internet handphonenya bagus. Termasuk saya pun melakukan hal yang sama, ketika mencoba koneksi internet.
"Jaringan lo bagus gak bro?" Bagus kok, nih BBM gua aja "conected"
Yah seperti inilah yang terjadi pada aplikasi BBM tersebut yang sudah menjadi kebiasaan di masyarakat umumnya saat ini. Aplikasi ini juga menurut saya lebih banyak digunakan oleh kalangan muda mudi.

Sebenarnya masih banyak lagi kelebihan dan alasan yang ada pada aplikasi BBM daripada aplikasi chating lainnya. Namun, yang sering terjadi menurut saya ini saja, jika ada yang ingin ditambahkan kita bahas dikomentar yah.

Tambahkan Komentar Sembunyikan